Thursday, 23 May 2019
Otocoid, Surabaya – Menjadi salah satu lumbung penjualan pasar otomotif di Indonesia yang terus
berkembang, Surabaya kerap menjadi pilihan produsen untuk menyebarkan penjualan kendaraan di
tanah air.
Tak terkecuali DFSK, dengan produk yang resmi dijual pada gelaran Indonesia International Motor Show
(IIMS) 2019 lalu, pabrikan otomotif termuda di Indonesia ini pun tak ingin tertinggal pasar dengan
meluncurkan model Glory 560 untuk wilayah Surabaya.“
Kami mengakui pasar otomotif di Surabaya merupakan salah satu kontributor terbesar bagi penjualan kendaraan-kendaraan DFSK di Indonesia. Sehingga untuk terus bisa bertahan lama melayani konsumen
Indonesia, kami harus memperkuat pasar dengan memperluas jaringan serta menghadirkan kendaraan-
kendaraan berkualitas yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat Indonesia,” ungkap Alex Pan, Sales &
Marketing Director PT Sokonindo Automobile, Selasa (21/5) di Surabaya, Jawa Timur.
Menurut Alex, pasar otomotif di Indonesia akan terus berkembang karena penduduknya masih sangat
banyak dan rasio kepemilikan kendaraan masih sangat rendah. Diperkirakan penjualan kendaraan di
2019 ini akan tetap mencapai satu juta unit. Bahkan, analis pasar otomotif Frost & Sullivan memprediksi
pasar otomotif nasional akan mengalami kenaikan sampai 4,2 persen atau sekitar 1,2 juta unit di 2019.
Agar bisa berkontribusi terhadap penjualan pasar, DFSK dengan cepat memperkenalkan DFSK Glory 560
kepada masyarakat di Surabaya melalui pameran yang digelar di Atrium Mall Galaxy 1 pada tanggal 21 –
26 Mei 2019.
Sejumlah program sales menarik pun digelar selama pameran yaitu lucky dip berupa emas dan voucher
belanja dengan total hadiah senilai puluhan juta rupiah. Merek kenamaan otomotif asal Tiongkok ini
menawarkan sebuah kendaraan Sport Utility Vehicle (SUV) yang gagah, kuat, modern, serta memiliki
efisiensi yang tinggi.
Selama sekitar 6 hari pelaksanaan pameran, Yansen Tan menyebutkan bahwa DFSK Glory 560
ditargetkan akan laku sebanyak 100 unit. Hal tersebut pun sudah diindahkan di hari pertama pameran.
Per hari Selasa, 21 Mei 2019 kemarin, sudah ada 17 unit DFSK Glory 560 yang dipesan oleh publik
Surabaya.
Untuk harga, DFSK Glory 560 dihargai mulai 199 jutaan Rupiah hingga 249 jutaan Rupiah di Kota
Surabaya. Bagi pengunjung yang ingin mencoba DFSK Glory 560, pihak DFSK juga menyediakan sesi test
drive selama pameran berlangsung.
Bagi mereka yang sudah memesan dan membeli DFSK Glory 560, pihak DFSK menyebutkan bahwa
pengiriman unit SUV terbaru dari mereka ini akan dilakukan di akhir bulan Juni 2019 mendatang.
(Auditya/Otocoid)