Hubungi Kami

  • Telp : 1500 686
  • |
  • Email : cs@oto.co.id

Konsumsi BBM New Mirage Makin Irit

OTOCOID, Jakarta - Penyempurnaan tampilan dan peningkatan ukuran roda ada Mitsubishi New Mirage ternyata justru makin membuat konsumsi BBM city car Mitsubishi lebih hemat. Tim Lembaga Teknologi Fakultas Teknik Universitas Indonesia yang melakukan pengetesan 6 unit Mitsubishi New Mirage pada tanggal 26-28 Oktober 2016 berhasil membuktikan iritnya pemakaian BBM Mitsubishi New Mirage itu.

 

Untuk membuktikan keiritan New Mirage dalam mengkonsumsi BBM, LEMTEK Fakultas Teknik UI yang dipimpin Prof. Dr. Ir. Bambang Sugiarto M.Eng itu mengajak mahasiswanya melakukan pengetesan city car Mitsubishi itu dengan menempuh perjalanan sejauh 407 km.

 

Rute sejauh itu melintasi beberapa daerah antara lain : Ciawi, Puncak, Bandung, Purwakarta dan kembali lagi ke Jakarta. Jalan yang dipilih juga sangat beragam. Di wilayah Ciawi - Puncak, mobil akan melintasi kontur jalan yang naik turun. Kemudian di sekitar Kota Kembang mobil ketemu traffic lalu lintas yang padat, jalan perkotaan yang ramai. Serta jalanan lainnya di sekitar Purwakarta. “Kami menggunakan standard pengujian berdasarkan SAE J-1082-200802,” jelas Prof. Dr. Ir. Bambang Sugiarto M.Eng kepada wartawan.

 

Saat berkendara, para tester yang nota bene adalah Mahasiswa Fakultas Teknik UI itu tidak diberi rambu-rambu yang membuat pemakaian BBM pada New Mirage terlihat irit. Semua kendaraan tetap menyalakan AC pada posisi satu dengan temperature 24 derajat Celcius. “Awalnya, kita perkirakan kecepatan idealnya di angka 60 km/jam. Ternyata New Mirage dengan konsumsi BBM paling irit justru memakai kecepatan hingga 80 km/jam,” kata Dr. Yudan Whulanza, dosen pendamping.

 

Untuk mengetahui konsumsi BBM New Mirage ini, LEMTEK Fakultas Teknik UI menggunakan metoda full to full. Proses pengisian Full to Full dilakukan dengan mengisi bahan bakar hingga penuh hingga tidak ada udara yang terperangkap. Untuk memastikan proses ini, bahan bakar yang telah terisi pada tanki ditunggu selama 30-60 menit. Jika tidak terjadi penurunan maka artinya tangki telah benar-benar penuh.

 

Berikut adalah data lengkap dari konsumsi bahan bakar enam kendaraan:

Transmisi

No

Total Jarak Tempuh

(km)

Total Bahan Bakar

(liter)

Konsumsi bahan bakar

(km/lt)

Rata-rata

(km/lt)

Otomatis

1

407

18.13

22.45

22.0

2

16.31

24.95

3

21.93

18.56

Manual

4

407

18.26

22.29

24.2

5

14.17

28.72

6

18.92

21.51

 

 




related news