Hubungi Kami

  • Telp : 1500 686
  • |
  • Email : cs@oto.co.id

Kupas Tuntas Perbedaan Kia Sonet 5 Dan 7 Penumpang Di Indonesia

Otocoid, Jakarta – Pekan lalu (8/4), PT Kreta Indo Artha meluncurkan varian tambahan dari SUV kompak Kia Sonet 7 penumpang. Diluncurkan secara World Premiere, debut global KIA Sonet 7 penumpang  di Indonesia diharapkan mampu meningkatkan penjualan Kia.

 

Lantas apa perbedaan antara Kia Sonet 7-penumpang dan varian 5-penumpang sebelumnya?

 

Sesuai namanya, Kia Sonet 7-penumpang ini bisa mengakomodasi jumlah penumpang yang lebih banyak. Namun tanpa disadari ada beberapa hal yang membedakan keduanya.

 

Dari luar, terlihat tak ada yang berbeda antara Sonet 5 dan 7-penumpang. Keduanya sama-sama punya dimensi panjang 4,1 meter, lebar 1,7 meter, tinggi 1,6 meter, dan jarak sumbu roda 2,5 meter. Selain punya bahasa desain tiger nose, dua varian Sonet ini juga menggunakan velg sama berukuran 16 inci.

 

Hanya saja, Kia Sonet 7-penumpang tidak memiliki sunroof karena digunakan untuk blower AC. Selain itu, letak posisi ban cadangan yang pun berubah. Jika sebelumnya di Kia Sonet 5-penumpang ban cadangan ada di dalam bagasi belakang, kini tempatnya bergeser keluar tepatnya di bagian bawah belakang mobil.

 

Apabila di eksterior tak banyak perbedaan, lain halnya di interior. Penambahan baris kursi di varian 7-penumpang membuat ruang bagasi dikorbankan. Hal tersebut berkat penggunaan rangka yang sama antara kedua varian KIA Sonet.

 

Meski demikian, jok baris ketiga pada KIA Sonet 7-penumpang tidak lah didesain sembarang. Nyatanya, pada barisan yang cukup untuk diisi dua orang anak ini telah dilengkapi sabuk keselamatan dan cup holder di masing-masing sisinya. Penyesuaian jumlah baris kursi turut membuat jok baris kedua bisa diatur reclining dan maju mundur.

 

Hal lain yang membedakan varian KIA Sonet 7-penumpang adalah head unit 10,25 inci. Ukuran layar tersebut lebih besar dari varian 5-seater yang hanya berbasis layar 8 inci. Head unit Kia Sonet 7-penumpang didukung Apple CarPlay dan Android Auto, fitur navigasi, penunjuk arah kiblat. Sayangnya, speaker keluaran Bose dan mood light ditiadakan di varian ini.

 

Demikian perbedaan KIA Sonet 7-penumpang dan 5-penumpang. Sebagai tambahan, berikut adalah daftar harga KIA Sonet yang dipasarkan di Indonesia.

 

Jika Anda telah menentukan pilihannya, segera ajukan permohonan kepemilikan KIA Sonet di Oto Kredit Mobil pada tautan berikut ini: Oto.co.id/precustomercf

 

Kia Sonet 5-Penumpang

  • Kia Sonet Premiere 5-penumpang iVT - Rp 289 juta
  • Kia Sonet Dynamic 5-penumpang iVT - Rp 265 juta
  • Kia Sonet Smart 5-penumpang iVT - Rp 251,5 juta
  • Kia Sonet Smart 5-penumpang MT - Rp 238,5 juta
  • Kia Sonet Active 5-penumpang MT - Rp 204,5 juta
  • Kia Sonet Standard 5-penumpang MT - Rp 193 juta

 

Kia Sonet 7-Penumpang

  • Kia Sonet Dynamic 7-penumpang iVT - Rp 272 juta
  • Kia Sonet Smart 7-penumpang iVT - Rp 258,5 juta
  • Kia Sonet Smart 7-penumpang MT - Rp 245,5 juta
  • Kia Sonet Standard 7-penumpang MT - Rp 199,5 juta



related news