Monday, 21 Mar 2022
Otocoid, Jakarta - Kehadiran kendaraan ramah lingkungan kian gencar di Indonesia. Sebagai transisi yang paling mudah adalah perpindahan dari kendaraan bertenaga bensin konvensional ke mesin hybrid. Berbagai merek pun terus berlomba menghadirkannya. Bahkan dalam beberapa laporan terakhir, satu model kendaraan yang memiliki dua pilihan mesin yaitu konvensional dan hybrid berakhir pada mesin hybrid yang lebih laku terjual.
Salah satu merek di Indonesia yang diyakini segera meluncurkan kendaraan hybrid dalam versi MPV adalah PT Mitsubishi Motor Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) melalui produk andalannya yakni Mitsubishi Xpander hybrid.
Pada virtual Annual Media Gathering 2022 (17/3), secara tak langsung Mitsubishi memberi tanda mengenai kehadiran Xpander Hybrid. Meski tidak menjelaskan rinci, Mitsubishi ingin memastikan agar konsumen mendapatkan keuntungan dari hybrid.
Dalam momen tersebut, MMKSI juga menyebut pihaknya tengah melakukan riset dan mempersiapkan strategi untuk membawa Mitsubishi Xpander Hybrid ke Indonesia.
"Kami menyadari kendaraan listrik masih baru buat di Indonesia. Kami ingin memastikan konsumen mendapatkan manfaat sepenuhnya dari kendaraan jenis ini," ujar Hikaru Mii, Director of Product Strategy Division PT MMKSI.
Saat ditanyai mengenai studi apa yang menjadi fokus MMKSI, Hikaru Mii menjawab selain dari sisi teknis kendaraan, faktor lain yang menjadi daya tarik masyarakat Indonesia terhadap mobil listrik adalah soal harga.
"Ya, aspek yang paling penting adalah itu (harga). Harga memang menjadi acuan yang paling kami perhatikan, namun yang lebih penting adalah bagaimana kami memberikan kendaraan listrik yang ability, durabilitas, dan ketahanannya baik," kata Hiraku menambahkan.
Seperti diketahui, rencana Mitsubishi untuk memasarkan Xpander Hybrid terungkap saat Menteri Perindustrian (Menperin), Agus Gumiwang Kartasasmita melakukan lawatan ke Jepang awal tahun lalu.
Menperin mengatakan perusahaan otomotif berlogo tiga berlian ini akan menambah investasi Rp 11,2 triliun yang akan digunakan untuk menambah kapasitas produksi dan memproduksi mobil hibrida di Tanah Air.
Mitsubishi juga akan mengembangkan dua model baru, yaitu Xpander Hybrid dan PHEV yang nantinya diarahkan menjadi produk ekspor dari Indonesia ke negara-negara tujuan ekspor. Terakhir Mitsubishi juga memberikan komitmen untuk menambah tujuan ekspor ke sembilan negara baru.
Penasaran ingin tahu kabar lebih lanjut mengenai Mitsubishi Xpander Hybrid? Untuk tahu jawabannya simak terus informasinya di Oto.co.id