Hubungi Kami

  • Telp : 1500 686
  • |
  • Email : cs@oto.co.id

TNI AD Tertarik Dengan Pajero Sport Exceed M/T

OTOCOID, Jakarta - Mulai tanggal 12 Oktober 2016 lalu hingga 16 Oktober kemarin, PT. Krama Yudha Tiga Berlian Motors mewarnai atrium Central Park Grogol, Jakarta Pusat dengan sejumlah produk andalannya. Diantaranya Mitsubishi XM Concept yang diperkenalkan pertama kalinya di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show 2016 Agustus lalu di BSD Tangerang.

 

Calon Low MPV Mitsubishi yang jadwal peluncurannya pada semester kedua 2017 itu, kini mulai diarak ke sejumlah kota. Kota pertama (setelah Jakarta) adalah Surabaya di acara GIIAS Surabaya (September), dan kemarin “mejeng” kembali di Central Park, Jakarta. “Semester kedua tahun depan akan mulai dipasarkan. Hanya saja, sekarang belum dibuka indent-nya,” ujar seorang sales girl dengan senyum manisnya.

 

Sesuai dengan slogan barunya : Brand New Day, di ajang Mitsubishi Special Exhibition 2016 ini, KTB juga memperkenalkan variant terbaru all new Pajero Sport. Yaitu variant Exceed 4x2 transmisi manual. Dengan tambahan variant baru ini, maka sosok SUV yang mendapat predikat sebagai Car of The Year 2016 pilihan tabloid Otomotif dan Forum Wartawan Otomotif (Forwot) ini menjadi semakin komplet.

 

Ternyata keberadaan SUV yang dipasarkan dengan harga (OTR Jakarta) Rp. 436 juta ini justru banyak dinanti di daerah-daerah. “Tidak semua pelanggan Mitsubishi menggunakan model transmisi otomatik. Di sejumlah daerah justru gemar dengan transmisi manual,” kata Imam Choeru Cahya, Head of Mitsubishi Motors Sales Group KTB.

 

Sampai berita ini diturunkan, redaksi OTOCOID belum mendapatkan angka SPK yang diperoleh dari variant terbaru ini. Namun, Sabtu malam (15/10) redaksi mendapat bocoran bahwa variant baru ini sudah dipesan TNI AD untuk kendaraan operasional para perwira tingginya. “Sudah dipesan sebanyak 30 unit dan sekarang sedang dicat warna sesuai pesanan,” kata Donny Putra, Assistant Sales Manager PT. Prabu Mandiri Motor, salah satu dealer resmi Mitsubishi yang banyak menerima orderan dari instansi pemerintah ini. Wouw!!




related news