Hubungi Kami

  • Telp : 1500 686
  • |
  • Email : cs@oto.co.id

Workshop Ikatan Motor Indonesia Akan Diikuti Promotor Nasional

OTOCOID, Jakarta - Ikatan Motor Indonesia (IMI) selaku induk organisasi otomotif di Tanah Air telah merilis jadwal terbaru dari program workshop bertajuk ‘Sharing Perspectives’ yang hanya akan dilaksanakan sebanyak satu kali, tepatnya pada Selasa dan Rabu, 245-26 Oktober 2016 mendatang di Hotel Ambhara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

    

Program workshop ‘Sharing Perspectives ini diselenggarakan dengan tujuan untuk mengoptimalkan seluruh potensi dan kinerja pihak penyelenggara event Kejuaraan Nasional (Kejurnas) agar kualitas dan kuantitas perlombaan mengalami  peningkatan yang signifikan. Jika event Kejurnas makin membaik, diharapkan para atlit motorsport juga semakin kompetitif dan berkualitas.

 

Sebelumnya, IMI menjadwalkan program workshop ‘Sharing Perspectives’ akan diadakan sebanyak tiga kali. Namun dengan dikeluarkannya jadwal baru ini, Jeffrey JP selaku Sekretaris Jenderal PP IMI mengatakan, “Kami berupaya agar program workshop dapat berjalan lancar dan efisien, maka dari itu workshop yang sebelumnya juga direncanakan digelar di Batam dan Surabaya, kami pusatkan di Jakarta.”

 

Para peserta yang diharapkan hadir dalam program workshop ini juga meliputi klub-klub penyelenggara, Promotor Nasional (Pronas), serta rekan-rekan reporter yang berkecimpung dan terlibat langsung dalam event olahraga otomotif baik di cabang roda dua maupun roda empat.

 

Untuk dapat mengikuti program workshop ini, IMI masih membuka pendaftaran bagi para peserta hingga Senin, 17 Oktober 2016 pukul 17.00 WIB. Usai menjalani rangkaian program workshop, nantinya IMI akan menilai sekaligus memberikan sertifikasi kepada Pronas dan klub-klub penyelenggara sebagai kandidat penyelenggara Kejurnas yang terbagi ke dalam tiga kategori, yaitu penyelenggara event nasional dan internasional, event nasional, serta event provinsi dan klub.




related news