Hubungi Kami

  • Telp : 1500 686
  • |
  • Email : cs@oto.co.id

Eksplorasi Gayamu ala Mitsubishi Mirage di Jawa Timur

OTOCOID, Malang - Slogan ‘Eksplorasi Gayamu’, menjadi tema PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) saat mengajak jurnalis otomotif nasional, termasuk redaksi OTOCOID saat melakukan test drive Mitsubishi New Mirage di Jawa Timur. Ya, kami diminta untuk mengeksplorasi city car terbaru dari pabrikan berlogo tiga berlian ini di dua kota terpilih, yaitu Surabaya dan Malang, pada 28 – 29 September 2016.

 

Berbagai penyempurnaan dilakukan Mitsubishi pada New Mirage yang membuatnya semakin modern, stylish, muda dan enak dilihat. Pada perjalanan Surabaya – Malang, OTOCOID mendapatkan kesempatan untuk menjajal tipe tertinggi, yaitu Exceed dengan mesin MIVEC DOHC 12 valve 1200 CC, bertenaga 76 hp pada putaran mesin 6000 rpm serta torsi 100 Nm pada 4000 rpm. Untuk menghidupkan mesinnya cukup menekan tombol Start-Stop.

 

Dikombinasikan dengan transmisi CVT yang bekerja secara optimal di setiap perpindahan giginya yang presisi dan halus, mobil ini memiliki impresi yang menakjubkan soal performa. Tak sulit bagi mobil berdimensi panjang 3795 mm, lebar 1665 mm, tinggi 1510 serta wheelbase 2450 mm ini, untuk mencapai kecepatan 120 km/jam di jalan tol. Kerja keras engineering Mitsubishi yang membuat settingan suspensi berbeda dengan Mirage sebelumnya, sukses menciptakan pengendaraan dan pengendalian yang lebih stabil.

 

Diisi tiga jurnalis, New Mirage dengan santai melahap jalanan mendaki ketika hendak memasuki kota Malang. Torsinya yang cukup besar membuat New Mirage tak perlu mengeluarkan usaha keras saat harus mengeluarkan tenaga secara linear dari bawah. Saat mengemudi dengan putaran mesin di bawah kisaran 1700 rpm, indikator lampu ECO akan menyala di meter cluster untuk mendapatkan pengendaraan yang lebih ekonomis.

 

Tema ‘Ekplorasi Gayamu’ semakin kental saat melakukan berkeliling di kota Malang. Kami pun diberikan kemeja flannel untuk menyesuaikan dengan target market konsumen anak muda yang yang stylish. Dimulai dari Jambuluwuk Hotel and Resort, perjalanannya menyambangi Javanine untuk makan siang dan menyambangi ikon kota Malang, Singo Edan, sebelum berakhir di Museum Angkut.

 

Jalanan yang di tempuh adalah jalan perkotaan dengan lalu-lintas yang cukup padat. New Mirage kembali menunjukkan keistimewaanya dengan meliuk lincah di kepadatan kota Malang yang ramai. Setirnya komunikatif dan tidak terasa berat saat harus menari di tengah lalu lintas yang padat. Duduk sebagai penumpang, redaksi OTOCOID merasakan kenyamanan di baris kedua melalui lapangnya legroom dan headroom, serta sistem audio yang jernih.

 

Sebagai ikon anak muda, New Mirage memiliki desain grille baru yang dibalut chrome, kap mesin yang lebih stylish, desain velg alloy sporty serta bumper belakang dengan reflector dan parking sensor yang berdesain baru pula. Pada bagian interior, pabrikan melakukan penyempurnaan pada desain jok, warna dashboard baru dengan warna hitam yang terdapat pada tipe Exceed dan desain switch panel power window.

 

Penyempurnaan juga menyentuh pada desain meter cluster dengan MID dan desain setir baru. Sistem pendingin udaranya pun otomatis yang bisa menyesuaikan dengan kondisi kabin kendaraan sehingga sangat membantu pengguna di dalam mengoperasikan mobilnya. Dalam hal keamanan dan keselamatan, chassis-nya menggunakan teknologi Rise Body yang membuat kerangka kokoh namun ringan, sistem pengereman ABS dan EBD (pada tipe Exceed) dan dual SRS airbag untuk pengemudi dan penumpang depan.




related news